Pacu Inklusi & Literasi Keuangan Jawa Barat, Home Credit Gelar PESTA 2022 di Bandung

Pacu Inklusi & Literasi Keuangan Jawa Barat, Home Credit Gelar PESTA 2022 di Bandung

25 April 2024
linkdin iconsfacebook iconstwitter iconswhatsapp iconsline iconscopy icons
Link copied to clipboard

BANDUNG, 24 OKTOBER 2022 – Provinsi Jawa Barat merupakan salah satu provinsi dengan tingkat inklusi keuangan tertinggi di Indonesia yang mencapai 88,48%, mengacu kepada hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan Indonesia pada 2019. Kendati demikian, indeks literasi keuangan di Jawa Barat masih relatif rendah yaitu 37,43%.  Sebagai bagian dari komitmen untuk terus meningkatkan tingkat inklusi dan literasi keuangan di Jawa Barat, PT Home Credit Indonesia (“Home Credit”), perusahaan pembiayaan berbasis teknologi, menggelar PESTA, eksibisi belanja multi-produk serta edukasi keuangan, yang diadakan di Bandung Electronic Center, Bandung pada 23-29 Oktober 2022.

PESTA merupakan gelaran acara tahunan dari Home Credit Indonesia, yang menghadirkan berbagai penawaran serta promo menarik bersama para mitra usaha. “Kami dengan bangga kembali menggelar PESTA dengan Bandung sebagai kota pertama penyelenggaraan tahun ini. Home Credit dengan semangat #BisaJadiJADIBISA bekerjasama dengan sejumlah mitra usaha yang bergerak di berbagai bidang usaha, berusaha terus membantu masyarakat mewujudkan berbagai rencana dalam kehidupannya,” ujar R.A. Martha Ayu Grashiana selaku Head of Brand & Marketing Strategy Home Credit.

Dengan layanan Home Credit, masyarakat dapat memenuhi kebutuhannya secara lebih terencana dengan layanan keuangan yang transparan sekaligus cepat di mana limit pembiayaan dapat terinformasikan dalam waktu 3 menit dalam proses pengajuan pembiayaan barang. Home Credit juga menghadirkan berbagai promo menarik yang dapat digunakan pelanggan di berbagai mitra ritel Home Credit, yaitu Bebas 1x Cicilan atau Bebas 2x Cicilan atau Bunga 0% dengan bayar cicilan tepat waktu atau gratis biaya admin.

Melalui gelaran PESTA, Home Credit mengundang masyarakat Jawa Barat dan terutama masyarakat Kota Bandung untuk menikmati berbagai promo menarik tersebut. “Selain belanja berbagai produk baik elektronik, furnitur, sepeda, smartphone/gadget, masyarakat juga dapat berpartisipasi di kegiatan edukasi keuangan seperti quiz/games, sebagai bagian dari komitmen Home Credit secara global untuk tingkatkan literasi keuangan masyarakat. Ditambah adanya layanan dan produk proteksi yang bisa didapatkan dari mitra asuransi kami. Selain itu, ada juga lelang berbagai barang dari para mitra usaha, kompetisi fashion show, cosplay serta mewarnai untuk anak-anak. Kami meyakini animo masyarakat akan positif terhadap gelaran PESTA di BEC, di mana di BEC sendiri kami sudah sejak lama bermitra dengan sekitar 180 toko,” tambah Syanti Dewi selaku Head of Sales Network Home Credit.

Mitra ritel Home Credit yang turut bergabung di PESTA di Bandung, Massindo berbagi semangat yang sama dengan Home Credit dalam membuka berbagai kesempatan baru bagi masyarakat. “Kami menyambut hangat penyelenggaraan PESTA di Bandung dan melalui gelaran ini kami ingin membantu keluarga Indonesia dengan menyediakan berbagai produk tidur berkualitas tinggi. Kami juga berharap masyarakat dapat mewujudkan berbagai rencananya dalam memiliki produk tidur dengan terencana melalui layanan keuangan Home Credit yang dapat diakses di berbagai toko ritel Massindo,” ujar Marwanto Ariwibowo selaku Corporate Credit Development Manager Massindo Group.

Melalui gelaran PESTA, Home Credit turut membuktikan komitmennya dalam  mempraktikkan pembiayaan bertanggungjawab dimana perusahaan selalu mengedepankan kepentingan konsumen dengan cara memastikan keterjangkauan layanan, transparansi atas syarat dan ketentuan layanan. Literasi keuangan merupakan prioritas Home Credit untuk senantiasa melindungi pelanggan melalui informasi dan wawasan yang tepat.

PESTA juga diharapkan dapat membantu menggenjot roda ekonomi masyarakat di Jawa Barat, khususnya kota Bandung, yang sempat mengalami kelesuan akibat pandemi COVID-19. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), perekonomian Jawa Barat mengalami peningkatan sebesar 5,68% pada triwulan II/2022 dibandingkan dengan periode sama tahun sebelumnya (year-on-year). Partisipasi berbagai mitra ritel Home Credit di PESTA menunjukkan aktivitas usaha dan ekonomi masyarakat yang terus bergeliat.

Mitra usaha yang turut berpartisipasi dalam PESTA di BEC Bandung adalah Massindo, Oppo, Atlantic Celullar, Rodalink, UwinFly, Hero Technology, Boltech, Allianz, dan Equity Life Indonesia. Para pelanggan yang melalukan transaksi pembayaran menggunakan Home Credit di PESTA berkesempatan mendapatkan voucher belanja senilai Rp 100.000,00 bagi seratus pelanggan pertama dan juga mengikuti undian berhadiah smartphone.

Gelaran PESTA tahun ini juga akan hadir di Medan pada 31 Oktober – 6 November 2022 serta Manado pada 21 – 27 November 2022. “Tentunya dengan berbagai promo dan deretan mitra usaha yang turut berpartisipasi mengusung semangat #BisaJadiJADIBISA dari Home Credit, kami akan selalu hadir membantu pelanggan dalam memenuhi kebutuhan mereka dengan terencana,” tutup Martha.

Tentang Home Credit Indonesia

Home Credit Indonesia merupakan perusahaan pembiayaan berbasis teknologi yang menyediakan pembiayaan untuk Konsumen yang ingin membeli barang-barang impian mereka seperti gadget & smartphone, peralatan rumah tangga, peralatan elektronik, dan furnitur. Berdiri pada tahun 2013, Home Credit Indonesia saat ini telah melayani lebih dari 5,5 juta pelanggan dan memiliki lebih dari 22.000 titik penjualan (data per 30 April 2022). Mitra kami saat ini adalah produsen dan peritel terkemuka baik offline dan online di antaranya Samsung, VIVO, OPPO, Realme, Erafone, Informa, Electronic City, Hypermart, Lotte Mart, ACE Hardware, Gramedia, Tokopedia, Bukalapak, Blibli, dan lainnya dengan memberikan pelayanan yang mudah, sederhana, dan cepat. Silakan kunjungi www.homecredit.co.id untuk berita terbaru dan informasi lebih mendalam mengenai Home Credit Indonesia. Berikan Like di Facebook Home Credit Indonesia, ikuti halaman perusahaan kami di LinkedIn Home Credit Indonesia, dan follow Instagram kami di @homecreditid

Tentang Home Credit Group B.V

Didirikan pada 1997, Home Credit adalah penyedia layanan pembiayaan konsumsi global dengan wilayah operasi di sembilan negara yang terletak di Eropa Timur dan Tengah, Wilayah Eks Uni Soviet (Persemakmuran Negara Merdeka) dan Asia Tenggara serta India dan China. Perusahaan yang berkantor pusat di Praha, Republik Ceko, ini menawarkan pinjaman tanpa jaminan berbasis manfaat, pinjaman tunai dan produk pembiayaan yang flexible baik secara online maupun bekerjasama dengan toko ritel. Home Credit menggerakkan dan memperluas inklusi keuangan untuk populasi yang belum terjangkau oleh bank dan mendorong pembangunan ekonomi melalui dukungan terhadap konsumsi domestik. Informasi lebih lanjut tentang HCGBV dapat diakses di www.homecredit.net.